UD Trucks Indonesia melalui PT UD Astra Motor Indonesia (UD AMI) berpartisipasi dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2023 yang dibuka pada Kamis, 10 Agustus 2023.
Pada ajang GIIAS 2023 kali ini, UD Trucks secara tegas menunjukkan dukungannya terhadap komitmen pemerintah dalam transisi menuju penggunaan energi yang lebih bersih.
Tidak hanya itu saja, UD Trucks juga terus memberikan komitmen dalam mendorong sektor logistik. Terutama untuk bisa selalu melakukan inovasi dalam meningkatkan kualitas produk yang pastinya ramah lingkungan.
Hadir di GIIAS 2023 dengan membawa truk berteknologi SCR
Sejalan dengan komitmen pemerintah, UD Trucks Indonesia dengan gencar mengembangkan teknologi yang lebih tinggi dari standar regulasi pemerintah.
Baca juga: Total Solusi Purna Jual Astra UD Trucks Jadi Alasan PT Satria Piranti Perkasa Membeli Kembali 30 Unit Quester
Pada kesempatan ini, UD Trucks hadir dengan dengan membawa 4 model truk Quester Euro 5, yakni Quester GWE 350 Hub Euro 5, Quester GKE 280 Euro 5, Quester GKE 280 ABS Euro 5 dan Quester CDE 250 Euro 5. Keempatnya didukung mesin berstandar emisi Euro 5 dan dibekali Selective Catalytic Reduction (SCR), yakni teknologi yang dikombinasikan dengan cairan AdBlue yang secara signifikan dapat meningkatkan perlindungan lingkungan dan penghematan bahan bakar.
AdBlue merupakan cairan saringan diesel yang aman digunakan pada kendaraan dengan teknologi SCR untuk mengurangi pembuangan gas berbahaya ke atmosfer.
Yang terpenting adalah, penggunaan SCR tidak membuat mesin Quester Euro 5 berbeda dengan yang versi Euro 3 karena pengendalian emisi gas buang dilakukan di luar kerja mesin.
Bahkan Quester Euro 5 tetap aman walaupun menggunakan bahan bakar Biodiesel B30 dan tidak mempengaruhi garansi kendaraan.
Baca juga: Keandalan Tinggi UD Trucks Quester Menjawab Tantangan Transportasi Modern
Konfigurasi mesin yang lebih bersih dan kokoh dengan sensitivitas yang lebih rendah terhadap kandungan sulfur dalam bahan bakar menghasilkan masa pakai mesin yang lebih lama dan berkontribusi yang lebih baik pada lingkungan.
Dengan keunggulan tersebut, teknologi SCR terbukti lebih andal dengan kualitas bahan bakar dan pengoperasian yang tangguh jika dibandingkan dengan teknologi pengendalian emisi lainnya guna mengurangi emisi.
4 truk Quester Euro 5 ini memiliki teknologi canggih yang ramah lingkungan. Hal ini sejalan dengan tujuan UD Trucks, yakni demi “Kehidupan yang Lebih Baik untuk Logistik, Planet, dan Manusia”.
Memberikan rasa aman dan pengalaman terbaik untuk pengemudi dan fleet manajemen
Selain memberikan lebih banyak kenyamanan, efisiensi, dan keamanan bagi pengemudi, truk ini dilengkapi dengan sistem pemantauan jarak jauh yang inovatif yang bernama My UD Fleet, sistem komunikasi nirkabel berteknologi tinggi, yang memungkinkan perusahaan transportasi memaksimalkan efisiensi dengan pelacakan kendaraan secara real–time.
Jajaran truk Quester ini juga menampilkan kluster instrumen baru dengan fitur pelatihan mengemudi (fuel coaching) secara real–time yang memandu pengemudi untuk mendapatkan efisiensi bahan bakar yang optimal.
Baca juga: Quester Euro 5 Siap Menyambut Kebijakan Program B35
Varian Tractor Head andalan Quester GWE 350 Hub sebagai model andalan terbaru Euro 5 yang mampu memberikan performa truk yang optimal yang ramah lingkunangan.
Apakah tertarik ingin memiliki Quester Euro 5 untuk mendukung kegiatan bisnis dan usaha? Bisa mengeceknya secara langsung hanya di www.astraudtrucks.co.id untuk mengetahui berbagai info lebih lanjut mengenai produk-produk UD Trucks dan layanan lainnya. (10 Agustus 2023)